Sabtu, Maret 27, 2021

Hidup Bukan Sekedar Menunggu Mati

 Jadi orang baik itu gampang. Kamu cuma diam saja, tak perlu banyak mikir, nikmati hidup apa adanya, maka jadilah kamu dianggap orang baik-baik.


Tapi hidup hanya sekali. Tak cukup menjadi orang baik saja. Kita perlu menjadi orang yang bermanfaat bagi sesama. Tentu menjadi orang yang menebar manfaat lebih baik lagi daripada orang yang diam, tapi tak memiliki banyak manfaat bagi kehidupan orang lain.


Jangan sampai hidup kita seperti kata pepatah Arab: "Wujuduhi  ka adamihi. Ada tiadanya sama saja." Adanya ya tidak diharapkan, tidak adanya pun juga tidak dirasakan kehilangan. 


Intinya, tebarlah manfaat sebanyak-banyaknya! Hidup bukan sebatas citra diri dan eksistensi di media sosial yang serba semu. 


Buktikan kamu punya karya terbaik yang bermanfaat bagi sesama. "Khairunnas anfau'uhum linnas. Sebaik-baiknya manusia bermanfaat bagi manusia lainnya!"


*SemutPemburuBerkah*

Muhammad Edwan Ansari